Monday, November 21, 2011

Benih Tersembunyi

Tindakan terjadi karena adanya benih yang tersembunyi dalam pikiran. Sementara itu kebahagiaan dan penderitaaan adalah buahnya. Maka seseorang akan menuai hasil buahnya entah itu kebahagiaan atau penderitaan dari pikirannya sendiri.

Benak Kita

Pikiran yang ada dibenak kita telah menciptakan diri. Apa yang ada pada kita telah dirancang dan dibangun oleh pikiran. Jika pikiran kita negatif maka akan menghasilkan kegelisahan. Dan jika pikiran kita positif maka akan menghasilkan ketenangan dan kebahagiaan.

Sunday, November 20, 2011

Kebahagiaan Adalah

Kebahagiaan adalah ketika kita tidak menyombongkan diri, takabur dan lupa diri ketika sudah meraih kesuksesan. Kesuksesan yang dibarengi dengan sikap sombong, lupa diri dan takabur hanya akan mengurangi nilai kesuksesan yang sudah kita raih.

Menemukan Kebenaran

Seseorang dapat menemukan setiap kebenaran yang berkaitan dengan keberadaannya, apabila ia bersedia mencari dan menggali lebih dalam tambang yang ada di dalam jiwanya. Tindakan inilah yang akan menjadi awal penciptaan karakter, membentuk kehidupan dan membangun nasibnya.

Kamu Inginkan

Kamu dapat mengerjakan sesuatu yang kamu inginkan. Mempunyai apa yang kamu punyai. Dan menjadi seperti apa yang kamu inginkan.

(Roert Collier)

Pemimpi Besar

Semua orang sukses adalah pemimpi besar. Mereka membayangkan apa yang terjadi di masa depan, idealis dalam setiap penghargaan, kemudian mereka bekerja setiap hari menuju visi mereka yang jauh ke depan, goal mereka atau tujuan mereka

(Brian Tracy)

Peluang Baru

Ketika menghadapi sebuah peluang baru ubahlah pertannyaan dalam diri kita dari pertanyaan "bagaimana nanti saja ?" menjadi "nanti bagaimana ?". Pertanyaan "nanti bagaimana ?" akan membuat kita menjadi pribadi yang hidup penuh dengan perencanaan. Pikirkan masa depan kita mulai sekarang. Jangan menunda memikirkan masa depan karena masa depan kelak akan menjadi masa kini dan masa kini menjadi masa lalu.

Yakinlah

Yakinlah dengan segala kelebihan dan kekurangan, setiap orang termasuk diri kita mempunyai peluang yang sama untuk meraih kesuksesan. Kita juga bisa meraih kesuksesan walaupun kesuksesan yang akan kita raih berbeda dengan yang orang lain capai. Kita juga bisa mengalami kegagalan, sama seperti kegagalan yang pasti pernah dialami orang lain. yang membedakan kita dengan orang lain, adalah cara kita menyikapi kesuksesan ataupun kegagalan yang kita alami.

Menjadi Terbaik

Kebanyakan dari kita telah memiliki komitmen untuk menjadi yang terbaik. kita mengeluarkan ucapan-ucapan yang berat dan berpenampilan luar biasa. Namun pada saat harus menunjukan bukti, kita hanya memberi alasan dan bukan jawaban. Seorang juara akan senantiasa menunjukan bukti dan jawaban, bukan hanya memberikan alasan.

Mencapai Kesuksesan

Untuk mencapai kesuksesan, kita perlu mengerahkan konsentrasi pada kelebihan kita, serta mengeliminasi kekurangan kita. Jangan pernah mencampuradukkan kelebihan dengan kekurangan kita. Proses pengendapan hanya kita lakukan apabila kita selalu melakukan introspeksi diri, sehingga mampu memilah-milah mana potensi positif yang harus diberdayakan dan mana potensi negatif yang harus di eliminasi.

Energi

Seorang juara mengeluarkan energi yang lebih besar untuk bertindak, dibandingkan untuk berkata-kata. Realisasikan pikiran dan impian kita dalam tindakan konkrit. Tidak ada keberhasilan yang diraih apabila kita hanya bermimpi dan berkata-kata

Berkomitmen

Seorang juara berkomitmen dengan mengambil tangung jawab penuh. Tidak ada alasan bahwa ada halangan atau gangguan. Tidak ada orang yang naik kelas tanpa ujian sebelumnya. Penghalang pasti selalu ada. Tetapi tidak ada seorang pun yang mampu menghambat seorang juara secara permanen kecuali diri mereka sendiri. Orang lain hanya mampu menghambat seorang juara secara sementara saja.

Giat Berusaha

Giat dan berusahalah dengan sungguh-sunguh. Jangan pernah putus asah dan menyerah. Yakinkanlah diri kita bahwa kita adalah seorang yang pantas meraih kesuksesan. Tidak akan ada yang lain yang mampu menghalangi langkah sukses kita, apabila kita memang "benar-benar ingin" sukses. Karena halangan terbesar bukanlah orang lain, melainkan diri kita sendiri.

Pengorbanan Dan Perjuangan

Yang jarang disadari banyak orang adalah jumlah pengorbanan dan perjuangan yang harus dilakuakan oleh orang-orang sukses pada hari-hari sebelum kesuksesan itu diraihnya. Untuk itulah kita perlu belajar terhadap apa yang terjadi dibalik layar orang-orang sukses tersebut. Mereka pasti mengeluarkan energi dan keringat yang lebih banyak dibandingkan oarang-orang yang gagal dan menyerah. 

Meraih Sukses

Yang kita butuhkan untuk meraih sukses adalah keyakinan, kemauan dan keberanian untuk mencoba. keyakinan merupakan pondasi utama dan pijakan yang akan memberikan kekuatan untuk melangkah. keberanian memberikan kekuatan untuk memulai melangkah dan memikul resiko yang akan kita hadapi.

Orang Sukses

Orang sukses adalah orang-orang yang mampu mengatur kehidupannya dan membuat perioritras-perioritas dalam hidupnya. Hal mana yang paling penting dan mendesak untuk dikerjakan ter lebih dahulu, kemudian baru hal-hal yang lain. Kegagalan merupakan ujian untuk mengetahui seberapa pantasnya kita untuk sukses dan seberapa besar niatkita untuk mencapai kesuksesan. Kesalahan paling fatal dalam menyikapi kegagalan adalah berhenti usaha.